foto cantiknya the village purwokerto

Cantiknya The Village Purwokerto, Tempat Wisata Baru di Baturaden

PiknikAsyik.Com – Foto Gambar Cantiknya The Village Purwokerto. Tempat wisata di Purwokerto dan Purbalingga serta Banyumas tidak ada habisnya, selalu muncul tempat wisata baru yang membuat liburan di kota ini makin tambah betah. Apalagi jika ada tempat wisata malam, piknik di Purwokerto dan sekitarnya makin asyik, ditambah banyak penginapan murah di Kota Purwokerto.

Belum lagi urusan kuliner, dengan khasnya Sroto dan Mendoannya.

Plus Baturraden dengan Taman Langit serta cafe resto instagramable yang baru, tambah banyak pilihan destinasi wisata di kawasan Purwokerto.

Destinasi Wisata Keren dan Kekinian

Salah satu tempat wisata terbaru di Purwokerto Banyumas adalah The Village yang baru diresmikan pada bulan Februari 2018 lalu.

The Village Baturaden Purwokerto pun menjelma menjadi salah satu tempat wisata di Banyumas yang paling bagus, selain Small World Baturaden dan Kawasan Wisata Baturaden.

harga tiket masuk the village purwokerto
Gambar foto the village purwokerto malam hari

Daya Tarik Wisata The Village Purwokerto

Di The Village Baturaden, kita bisa menikmati wisata malam sekaligus wisata kuliner Purwokerto, karena di tempat ini berdiri sebuah arena pusat kuliner dengan foodcourt-foodcourt yang akan memanjakan siapa saja yang berkunjung ke The Village.

Keberadaan Wisata Purwokerto Baturaden The Village pun semakin menegaskan bahwa tempat wisata di Purwokerto tidak hanya Kebun Raya Baturaden dan sekitarnya.

Namun, ada juga tempat wisata ngehits kekinian ala Kampung Eropa Devoyage Bogor yang cantik banget buat foto-foto dan selfie.

Yap, daya tarik utama yang ditawarkan oleh The Village adalah suasana pedesaan ala kampung eropanya yang menarik banget, dengan ciri khas sungai ala-ala sungai di Belanda.

tempat wisata the village purwokerto
foto tempat wisata the village siang hari by @ithashyta_

Lokasi The Village Purwokerto

Alamat The Village Batutaden Banyumas berada di Jalan Raya Baturaden KM 07, Desa Rempoah, Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia 53151.

Dari arah kota Purwokerto, lokasi The Village terletak sebelum Small World Baturaden.

Letak The Village Baturaden ada di samping Perumahan Saphire Village.

Peta Wisata The Village Baturaden

Berikut ini peta lokasi The Village Purwokerto dari arah Stasiun Purwokerto:

Rute Jalan Menuju The Village

Jika kamu menempuh perjalanan dari kampus Unsoed, Dari kampu sini cukup jalan saja ke arah Utara menuju Pabuaran, lalu jalan lurus terus menuju ke arah jalan Raya Baturraden.

Kamu akan melewati tempat wisata kuliner di Purwokero, rumah makan Red Chili.

Tidak jauh dari Red Chili ini, maju lagi, kamu akan menemukan The Village yang lokasinya ada di samping kanan jalan.

Untuk mencapai The Village baik dari Stasiun maupun dari Terminal, kamu bisa naik angkutan umum atau angkot.

Atau kalau gak mau ribet, naik saja taksi online atau ojek online di Purwokerto yang sudah banyak beroperasi.

gambar pemandangan the village baturaden
gambar pemandangan the village baturaden siang hari

Sejarah The Village Banyumas

Owner atau pemilik The Village adalah Shelly Yulianni Soeyono, yang telah menciptakan destinasi liburan baru di Purwokerto Banyumas.

Menurut si owner, tempat wisata baru di Purwokerto Banyumas ini merupakan wahana wisata edukasi yang diharapkan dapat menjadi pioneer untuk memadukan seni, edukasi, dan juga rekreasi.

The Village sendiri berdiri di atas tanah seluas kurang lebih 2,8 hektar sehingga tentunya kamu harus nyiapin fisik saat mau piknik rekreasi ke tempat ini.

The Village mulai dibangun pada awal tahun 2017 lalu dan selang satu tahun kemudian, tepatnya 7 Februari 2018, destinasi wisata baru di Purwokerto ini diresmikan oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Biaya HTM Village Baturraden

Biaya HTM The Village tentu lebih murah dibandingkan dengan harga tiket masuk Kampung Eropa Devoyage Bogor.

Info biaya masuk The Village selengkapnya silakan baca: Biaya Tiket masuk The Village Purwokerto Baturaden Terbaru.

Jam Buka The Village sendiri mulai dari jam 8 pagi sampai jam 9 malam di hari Senin-Jumat dan Sabtu dan Minggu.

Fasilitas Dan Wahana Wisata The Village Purwokerto

wahana wisata yang ada di the village purwokerto
wahana wisata yang ada di the village @ipung_18

Beberapa wahana yang ada di The Village di antaranya ada mini zoo atau kebun raya mini.

Pengunjung bisa bermain-main dengan hewan koleksi Mini Zoo The Village Purwokerto.

mini zoo the village jawa tengah
foto mini zoo the village jawa tengah @iam_yundaoktaviane

Selanjutnya, ada juga kapal untuk mengitari danau buatan seperti yang ada di The Voyage Bogor, jadi serasa berada di Eropa banget deh.

Fasilitas The Village Baturaden juga dilengkapi dengan pusat kuliner.

Foodcourt buka sampai malam hari, sehingga kamu bisa menikmati suasana The Village di malam hari yang gak kalah cantiknya.

Wisata Purwokerto Baturaden ini juga memberikan promo khusus kepada komunitas yang ingin menggelar acara, misal nonton bareng penggemar sepak bola.

The Village Purwokerto Tourist Attraction In Indonesia ini juga cocok banget dijadikan tempat foto prewedding, so silakan hubungi kontak nomor telepon The Village jika ingin foto prewed di sini.

Baca juga: Tempat Wisata Baru di Purwokerto.

Penginapan di dekat The Village Baturraden

Kamu bisa booking hotel atau penginapan murah di dekat The Village Baturaden lewat Traveloka, atau bisa bertanya-tanya kepada pegawai The Village saat main ke sana.

Baturaden sebagai sentra wisata Purwokerto Banyumas punya banyak hotel dan villa yang disewakan demi menunjang sektor pariwisata.

Kunjungi juga tempat wisata lain di sekitar The Village seperti Kebun Raya Baturaden, Curug Bayan, dan masih banyak banget tempat wisata cantik di Purwokerto lainnya.

Nah, itulah gambaran singkat mengenai cantiknya wisata The Village Purwokerto, tempat wisata terbaru di Banyumas yang recommended banget buat dikunjungi. Kunjungi Juga: Asyiknya Bermain Bersama Anak di Aquarium Raksasa Purbalingga.